PEMBINAAN DAN PENGAWASAN PENGADILAN MILITER UTAMA DI PENGADILAN MILITER III-16 MAKASSAR
Primary tabs

Makassar - Humas: kamis tanggal 10 - 11 Desember 2020. Dengan tetap melaksanakan protokol kesehatan, Wakil Kepala Pengadilan Militer Utama Brigjen TNI Dr. Abdul Rasyid, S.H., M.Hum beserta satu orang Hakim Militer Utama Kolonel CHK Moch. Afandi,SH., M.H. melaksanakan Pembinaan dan Pengawasan di Pengadilan Militer III-16 Makassar. Kegiatan tersebut tersebut diawali dengan Pengawasan dibidang Kepaniteraan dan kesekretariatan dilanjutkan dengan pembinaan dan Pengawasan yang beertempat di ruangan sidang lantai 2. Waka Dilmiltama Memberikan motivasi kepada seluruh anggota Dilmil III-16 Makassar agar tetap semangat dan kompak ,loyal, disiplin, patuh dan taat pada aturan yang berlaku serta meningkatkan kinerja yang sesuai dengan mekanisme dalam menjalankan tugas pokok sehari- hari . Sebagamana diatur dalam Peraturan Menteri Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 10 tahun 2019 tentang Pedoman Pembangunan Zona Integritas untuk mendapatkan predikat WBK dan WBBM.